Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Friday, February 2, 2024

Keberanian Tidak Selalu Berbanding Lurus Dengan Kekuatan

Keberanian Tidak Selalu Berbanding Lurus Dengan Kekuatan
Bismillah...

Ibnul Qayyim rahimahullah di dalam al-Furusiyyah juga bilang, "Banyak orang mengira bahwa keberanian itu berbanding lurus dengan kekuatan, padahal bukan." Keberanian itu, kata beliau, "adalah keteguhan hati dalam goncangan badai masalah, meski pemilik hati itu tidak begitu kekar secara fisik.

Dengan demikian, Abu Bakar memiliki keberanian lebih besar dibandingkan Umar dan sahabat lainnya, meski beliau tidak lebih kuat dari mereka secara fisik. Tengoklah beberapa peristiwa dalam Sirah Nabawiyah yang menegaskan fakta ini, seperti saat di Gua Tsur, saat perang Tabuk, saat perang Riddah dan yang paling gamblang adalah saat wafatnya sang Nabi shallallahu alaihi wasallam. Disana sosok Abu Bakar menjadi gunung cadas yang kokoh.

Jadi, kepemimpinan tidak harus dipikulkan kepada mantan Jenderal, terlebih jika memang secara usia dia sudah lanjut usia. Kepemimpinan harus diamanatkan kepada para pemberani dan memiliki pemikiran cemerlang, yang berani diuji dan didesak keotentikan ide dan gagasannya. Sebab negeri ini adalah karunia Ilahi yang amat berharga, bukan warisan bapak kepada anaknya.


🌴🌴🌴

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid028he1sqHBQVHWm6N2cYFLo9MnTzWCFs8YiTryxnEHqdCVqcEXbMcEVJT5FS2KpE2ql&id=1043963826

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.


Share:

Popular Posts

Blog Archive