Hari ini, kian banyak muslimin tertarik ikut kajian
Hari ini, berkat izin Allah, lelaki berjenggot dan celana cingkrang mudah dijumpai
Hari ini, jilbab syar'i telah nampak di sudut2 kampung dan kota
Hari ini, kian banyak buku2 sunnah dibaca khalayak
Hari ini, kajian-kajian merambah perkantoran, masjid dan rumah gedongan
Hari ini, majelis ilmu gampang ditemukan. Astaidzah kurang waktu
Siapa yang berjasa semua ini?
Tak bisa satu orang pun bisa mengklaim karena dakwah dia
Siapa yang berperan memajukan ini? Bukan saya, bukan engkau, tapi kita
Benar ada yang menanam
Benar ada yang memupuk
Benar ada yang menyebarkan benih dakwah
Benar ada yang bak kupu2 yang terbang menyebarkan putik sari
Banyak kepala dan tangan yang terlibat
Bukan kerja satu orang atau lembaga.
Tidak.
Sekarang, ketika dakwah ini kian besar. Lantas kita terpukau.
Kita jumawa. Ingin digenggam dalam satu tangan
Bukan begitu memajukan dakwah ini. Berilah tunas ini ruang untuk terus bermekaran di kebun-kebun
Berilah pohon untuk berbuah
Biarkan banyak orang memetik buah
Bukan kita matikan tunas, kita bonsai pohon, dan hancurkan buah
Lihatlah, Khalid bin Walid tak pernah merasa paling berjasa
Lihatlah Al Fatih tak mau menepuk dada
Perhatikan Thoriq bin Ziyad. Perhatikan
Kita tidak lebih baik dari mereka.
Tak sehelai rambut mereka
Hanya kepada Allah kita minta tolong. Satukan hati-hati kami
Rapikan niat-niat kami
Pegang erat jemari silaturahim
Rengkuh pundak sahabatmu, pejuang dakwah sunnah.
Jangan lepas mereka.
Kepada Allah kita mengadu
Kepada Allah kita menyeru
Padukan hati dan nurani kami..
Ditulis oleh : Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc. حفظه الله تعالى
===============================
Wallahu a'lam bishawab.
Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].
Jazaakumullahu khairan.