Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Wednesday, December 26, 2018

Kisah Tiga Orang dan Taman Surga

Kisah Tiga Orang dan Taman Surga
Dari Abu Waqid Al Laitsi berkata,

"Ketika Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam sedang duduk dimasjid bersama beberapa shahabat, tiba-tiba datanglah tiga orang..

Dua orang mendatangi halaqoh Rasulullah dan satu orang pergi..

adapun yang dua orang, salah satunya melihat tempat kosong dalam halaqoh lalu ia duduk disana..

Satu lagi duduk di belakang..

Setelah Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam selesai, beliau bersabda,,,

"Maukah aku kabarkan kepada kalian tentang kisah tiga orang itu?..

Adapun yang pertama (yang menempati tempat kosong) ia kembali kepada Allah, maka Allahpun melindunginya..

Adapun yang kedua (yang duduk di belakang), ia malu maka Allahpun malu kepadanya..

Adapun yang ketiga, ia berpaling maka Allahpun berpaling darinya."

Hadits riwayat Bukhari dalam shahihnya..

Demikianlah akhi..

Keutamaan duduk di majelis ilmu..

Majelis yang tak pernah rugi orang yang menghadirinya...

Ia adalah taman-taman surga..

Demikian ibnu Mas'ud menyifatinya..

Tidakkah kita ingin singgah di taman-taman surga???

-------------------------

Ust. Badrusalam LC

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.

Share:

Popular Posts

Blog Archive