Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Monday, April 17, 2023

Orang Yang Lalai Dari Dzikir Seperti Mayit

Orang Yang Lalai Dari Dzikir Seperti Mayit
Bismillah...

Dari Abu Musa Al Asy'ari radhiallahu'anhu, bahwa Nabi Shallallahu'alaihi Wasallam bersabda:

مَثَلُ الذي يَذْكُرُ رَبَّهُ والذي لا يَذْكُرُ رَبَّهُ، مَثَلُ الحَيِّ والمَيِّتِ

"Permisalan orang yang berdzikir kepada Rabb-nya dengan orang yang tidak berdzikir, seperti orang yang hidup dan orang yang mati" (HR. Al Bukhari no. 6407).

Dalam riwayat Muslim:

مَثَلُ البَيْتِ الذي يُذْكَرُ اللَّهُ فِيهِ، والْبَيْتِ الذي لا يُذْكَرُ اللَّهُ فِيهِ، مَثَلُ الحَيِّ والْمَيِّتِ

"Permisalan rumah yang di dalamnya terdapat dzikir kepada Allah dengan rumah yang tidak ada dzikir di dalamnya, seperti orang yang hidup dan orang yang mati" (HR. Muslim no. 779).

Hadits ini memotivasi untuk memperbanyak dzikir. Dan orang yang lalai dari dzikir ia bagaikan orang yang mati. Wallahu a'lam.


https://t.me/silsilahsahihah

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.


Share:

Popular Posts

Blog Archive