๐ Bukan dunia dan pernak-perniknya yang menjadi permohonan terbesarmu didalam berdo'a tetapi hendaklah engkau memohon kepada Allah hidayah tawfiq-Nya.
๐คฒ๐ป Dari Abdullah bin Mas'ud radhiyallahu 'anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam senantiasa berdo'a,
ุงููููููู ูู ุฅูููู ุฃูุณูุฃููููู ุงูููุฏูู ููุงูุชููููู ููุงูุนููุงูู ูุงูุบููู
[Allaahumma inni as'alukal huda wat tuqa wal 'afaaf wal ghina]
"Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu hidayah tawfiq, ketakwaan, keterjagaan, dan hati yang kaya."
๐ HR. Muslim 2721
๐ HIDAYAH yaitu petunjuk berupa ilmu dan tawfiq untuk mengamalkannya.
๐ HAKIKAT TAKWA kata Ibnu Umar radhiyallahu 'anhuma yaitu tidak menganggap diri lebih baik dari orang lain.
๐ KETERJAGAAN yaitu dari segala perkara yang tidak diizinkan oleh syariat dan menahan diri darinya.
๐ HATI YANG KAYA yaitu qanaah ridha atas pemberian Allah, selalu merasa cukup, kaya jiwa dan lapang dada.
๐ก Selama hayat masih dikandung badan setiap kita butuh kepada hidayah Allah dan tawfiq-Nya sekalipun engkau orang paling berilmu dan paling bertakwa.
___
ยฉ๏ธ Share Yuk!
Join Telegram Channel
===============================
Wallahu a'lam bishawab.
Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. โBarangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannyaโ. [HR Muslim, 3509].
Jazaakumullahu khairan.