Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Thursday, June 8, 2023

Siapakah Orang Saleh yang Sebenarnya?

Siapakah Orang Saleh yang Sebenarnya Menurut Pandangan Islam
Bismillah...

Kesalehan paling utama adalah yang mendasari amal ketaatannya dengan keimanan yang jujur. Allah ta'ala berfirman,

يُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ وَيَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنكَرِ وَيُسَارِعُونَ فِي الْخَيْرَاتِ وَأُولَٰئِكَ مِنَ الصَّالِحِينَ

"Mereka yang beriman kepada Allah dan hari akhir, menyeru kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar dan bersegera (mengerjakan) berbagai kebajikan; MEREKA ITULAH ORANG-ORANG YANG SALEH." (QS. Ali-Imran: 114)

Allah menyebutkan karakteristik orang saleh itu yang paling utama adalah YANG MENDASARI AMAL KETAATANNYA DENGAN KEIMANAN YAITU AKIDAH YANG BENAR.

Al-'Allamah Abdurrahman bin Nashir As-Si'di rahimahullah berkata, 

"Siapa yang beramal tetapi hatinya kosong dari iman maka ibarat kulit tanpa isi, jasad tanpa ruh, tidak akan berguna di sisi Allah."

Menyeru kepada yang ma'ruf yang dimaksud kata sebagian ulama MEMERINTAHKAN MANUSIA UNTUK MENGIKUTI SUNNAH dan mencegah dari yang munkar yaitu HAL-HAL YANG MENYELISIHI PETUNJUK NABI SHALLALLAHU 'ALAIHI WASALLAM.

BERSEGERA MENGERJAKAN KEBAIKAN yakni karena cintanya mereka kepada kebaikan. Mereka berlomba-lomba memasuki pintu kebaikan yang Allah bukakan atas mereka karena besarnya pahala.

MEREKA ITULAH ORANG-ORANG YANG SALEH lahir batinnya dan kelak mereka akan dikumpulkan bersama orang-orang saleh dari kalangan para shahabat Nabi radhiyallahu 'anhum.


https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid027aCNuEbUaN5tSXcbCyEw8k6Av1dgdMctVMPS8phfx1JeGBcAk333fw3W7h3TbnF7l&id=100001764454087


https://t.me/manhajulhaq

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.


Share:

Popular Posts

Blog Archive