Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Wednesday, January 31, 2024

Mungkin Ada Yang Bertanya-tanya? (Bag #1)

ustadz yang menyerukan nyoblos pemilu
Bismillah...

# Kok sekarang banyak ustadz yang menyerukan nyoblos pemilu?

Ya, mereka mempertimbangkan maslahat & mudharat yang ada, melihat fatwa-fatwa para ulama dan berkonsultansi dengan para ulama, maka mereka pun banyak yang memilih pendapat nyoblos dan menyerukan nyoblos.


# Terus sekarang kesannya banyak yang mendukung salah satu Paslon? Nggak bahaya ta?

Begitulah hasil perenungan dan pilihan mereka, untuk mewujudkan maslahat yang lebih besar atau mudharat yang lebih kecil untuk umat. Dan setahu ana, banyak asatidzah yang juga mendukung, cuma yang menampakkan dukungan lebih sedikit, sebagiannya mempertimbangkan maslahat dakwah. Sebagian yang mendukung sebenarnya juga mempertimbangkan maslahat dakwah, dengan mendukung, umat tahu mesti memilih yang mana.


# Tapi kok jadi posting yg gak baik sih?

Kalo ada yang gitu: ghibah, mencela, nyebar hoax atau bahkan membenarkan kekufuran, ingetin baik2, diinbox dengan bahasa yang baik. Mudah2an bisa diterima. Atau, bisa juga kasih masukan lewat ustadz lain atau orang yang dekat dengannya. Kita mesti menginginkan kebaikan bagi kaum muslimin, apa lagi untuk para da'i. Setelah nyampaikan nasihat, diterima atau nggak, itu bukan lagi ranah kita. Kalau memang perlu, dan informasi yang disebarkan menyesatkan, luruskan saja terang-terangan dengan baik.


https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid037GXbDukKoZWWez5CQp68cUL9PZp7WbAmw9vJswCMZ8P7nFKu44w9VBPP2hfiy3cQl&id=1672683786

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.


Share:

Popular Posts

Blog Archive