Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Tuesday, September 27, 2022

Perkataan Orang "Gue Yang Buat Dosa, Kenapa Elo Yang Ribet"?

Bismillah...

Seseorang berkata : "Gue yang buat dosa, kenapa elo yang ribet ngelarang gue. Urusan dosa gue, urusan gue sama Allah, bukan urusan elo."

Iya benar ! Urusan dosa elo adalah urusan elo sama Allah Azza Wa Jalla, tapi efek dari perbuatan dosa yang elo perbuat menimpa orang sekitar elo secara merata. Makanya sebelum itu terjadi, gue melarang elo. Katanya sih cinta orang sekitar, cinta sesama muslim, tapi justru malah memberikan adzab kepada mereka. Kadang-kadang ente ....

Telah menceritakan kepada kami Abu Bakar bin Abu Syaibah : telah menceritakan kepada kami Abdullah bin Numair dan Abu Usamah dari Isma'il bin Abu Khalid dari Qais bin Abu Hazim, ia berkata :  Abu Bakar Ash-Shiddiq radhiyallahu ‘anhu berdiri sambil bersyukur kepada Allah dan memuji-Nya, kemudian dia berkata, "Wahai sekalian manusia, kalian membaca ayat ini “(Wahai orang-orang yang beriman ! Jagalah dirimu (karena) orang yang sesat itu tidak akan membahayakanmu apabila kamu telah mendapat petunjuk -Qs. Al Maidah [5] : 105)”, dan sesungguhnya kami mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

"SESUNGGUHNYA MANUSIA APABILA MELIHAT KEZALIMAN (KEMUNGKARAN), KEMUDIAN MEREKA TIDAK MENGHENTIKAN (MERUBAH) NYA, DIKHAWATIRKAN ALLAH AKAN MERATAKAN ADZAB-NYA KEPADA MEREKA."

- HR. Ibnu Majah no. 3995 | no. 4005, Abu Dawud no. 3775 | no. 4338, Tirmidzi no. 2094, 2983 | no. 2168, 3057 dan Ahmad no. 1, 16, 29, 30, 50. Lafazh dan sanad di atas milik Ibnu Majah

Telah menceritakan kepada kami Yazid bin Harun : telah mengabarkan kepada kami Syarik bin Abdullah dari Abi Ishaq daru Al Mundzir bin Jarir dari Jarir bin Abdullah radhiyallahu 'anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

"TIDAKLAH SUATU KAUM YANG HIDUP DITENGAH-TENGAH MASYARAKAT YANG BERBUAT MAKSIAT, SEDANGKAN IA LEBIH MULIA DAN LEBIH KUAT DARIPADA MASYARAKATNYA, NAMUN KAUM TERSEBUT TIDAK BERUSAHA MERUBAH PERILAKUNYA, KECUALI ALLAH AKAN MERATAKAN SIKSA-NYA KEPADA MEREKA."

- HR. Ahmad no. 18419, 18433 dan 18456. Lafazh dan sanad di atas milik Ahmad no. 18419. Shahih. Isnadnya Jayyid

Telah menceritakan kepada kami Husain dia berkata : telah menceritakan kepada kami Khalaf, yaitu ibnu Khalifah dari Laits dari Al Qomah bin Martad dari Al Ma'rur bin Suwaid dari Ummu Salamah radhiyallahu 'anha, isteri Rasulullah shalallahu'alaihi wa sallam, berkata : saya telah mendengar Rasulullah shalallahu'alahi wa salam bersabda

"APABILA KEMAKSIATAN (KEJAHATAN/KEBURUKAN) TELAH TAMPAK MERAJALELA PADA UMATKU, MAKA ALLAH AKAN MENGIRIM ADZAB DARI SISI-NYA SECARA UMUM (MERATA)."

Saya bertanya : "WAHAI RASULULLAH ! BAGAIMANA BILA PADA HARI ITU TERDAPAT ORANG-ORANG SHALIH ?"

Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menjawab : "Benar." Ia berkata, : "Apa yang diperbuat oleh mereka." Beliau bersabda,

"MEREKA AKAN IKUT TERTIMPA SEBAGAIMANA ORANG LAINNYA TERTIMPA. Kemudian mereka akan kembali kepada ampunan dan keridhaan dari Allah."

- HR. Ahmad no. 25382. Ash-Shahihah no. 1372 dan no. 3156 dari jalur Aisyah radhiyallahu 'anha

Telah menceritakan kepada kami Abdullah bin Utsman : telah mengabarkan kepada kami Abdullah : telah mengabarkan kepada kami Yunus dari Az Zuhri : telah mengabarkan kepada kami Hamzah bin Abdullah bin Umar, ia mendengar Abdullah bin Umar radhiyallahu ‘anhu mengatakan, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

"JIKA ALLAH MENURUNKAN ADZAB, MAKA ADZAB ITU AKAN MENGENAI SIAPA SAJA YANG BERADA DITENGAH-TENGAH MEREKA, LANTAS MEREKA DIHISAB SESUAI AMALAN MEREKA."

- HR. Bukhari no. 6575 | Fathul Bari no. 7108 dan Ahmad no. 4743, 5624, 5930


Atha bin Yussuf

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid02FcP92E5wmngDbV58JScWkoCKYrAkrdQoYbDGAYiUBEGNZ7PXfQdqMJKNVDXjU8Ayl&id=100081182600047

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.


Share:

Popular Posts

Blog Archive