Media pembelajaran seputar sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah

Friday, July 7, 2023

Jangan Salah Mencintai

Seseorang akan bersama dengan yang ia cinta
Bismillah...

Sahabat yang Mulia Ibnu Mas’ud radhiyallahu’anhu berkata,

جَاءَ رَجُلٌ إِلَى رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَقَالَ : يَا رَسُولَ اللَّهِ ، كَيْفَ تَقُولُ فِي رَجُلٍ أَحَبَّ قَوْمًا وَلَمْ يَلْحَقْ بِهِمْ ؟ فَقَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: المَرْءُ مَعَ مَنْ أَحَبَّ

Seseorang datang kepada Rasulullah ﷺ seraya bertanya, "Wahai Rasulullah bagaimana dengan orang yang mencintai satu kaum tapi amalannya tidak menyamai mereka?"*

Maka Rasulullah ﷺ bersabda,

"Seseorang akan bersama dengan yang ia cintai".

(HR. Al-Bukhari dan Muslim)

Sahabat yang Mulia Anas bin Malik radhiyallahu’anhu berkata,

أَنَّ رَجُلًا سَأَلَ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنِ السَّاعَةِ، فَقَالَ: مَتَى السَّاعَةُ؟ قَالَ: وَمَاذَا أَعْدَدْتَ لَهَا؟ قَالَ: لاَ شَيْءَ، إِلَّا أَنِّي أُحِبُّ اللَّهَ وَرَسُولَهُ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ، فَقَالَ: أَنْتَ مَعَ مَنْ أَحْبَبْتَ.

قَالَ أَنَسٌ: فَمَا فَرِحْنَا بِشَيْءٍ، فَرَحَنَا بِقَوْلِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَنْتَ مَعَ مَنْ أَحْبَبْتَ.

قَالَ أَنَسٌ: فَأَنَا أُحِبُّ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَأَبَا بَكْرٍ، وَعُمَرَ، وَأَرْجُو أَنْ أَكُونَ مَعَهُمْ بِحُبِّي إِيَّاهُمْ ، وَإِنْ لَمْ أَعْمَلْ بِمِثْلِ أَعْمَالِهِمْ.

Bahwa seseorang bertanya kepada Nabi ﷺ tentang kiamat, ia berkata, "Kapan hari kiamat?"

Maka beliau ﷺ bersabda, 

"Apa yang telah kamu persiapkan untuk menghadapi hari kiamat?"

Ia berkata,"Tidak ada, kecuali aku mencintai Allah dan Rasul-Nya".

Maka beliau ﷺ bersabda, 

"Engkau akan bersama orang yang engkau cintai".

Anas berkata, maka tidak ada yang lebih kami senangi (setelah hidayah Islam) daripada ucapan Nabi ﷺ, 'Engkau akan bersama orang yang engkau cintai".

Anas berkata lagi, "Aku mencintai Nabi ﷺ, Abu Bakar, Ali dan Umar, maka aku harap akan bersama mereka karena cintaku kepada mereka, walau aku tidak mampu beramal seperti amalan mereka".

(HR. Al-Bukhari dan Muslim)

📝 PENJELASAN :

Hadits yang mulia diatas menerangkan bahwa seseorang kelak di hari kiamat akan digolongkan bersama orang yang ia cintai, maka siapa yang mencintai orang-orang shalih, ia akan dimasukkan dalam golongan penghuni surga bersama mereka.

Demikian pula sebaliknya, barangsiapa mencintai para pendosa, ia terancam akan dimasukkan dalam golongan penghuni neraka bersama mereka.

Maka mencintai orang-orang yang beriman termasuk amal shalih, dan inilah yang disebut cinta karena Allah. Dan sebaliknya, mencintai orang-orang kafir termasuk perbuatan dosa.

Al-Imam Ibnul Qoyyim rahimahullah berkata,

فَقرنَ بَيْنَ الْمُتَحَابَّيْنِ فِي اللَّهِ فِي الْجَنَّةِ ، وَقرنَ بَيْنَ الْمُتَحَابَّيْنِ فِي طَاعَةِ الشَّيْطَانِ فِي الْجَحِيمِ ، فَالْمَرْءُ مَعَ مَنْ أَحَبَّ ، شَاءَ أَوْ أَبَى

"...maka orang-orang yang saling mencintai karena Allah akan dimasukkan bersama ke surga, dan orang-orang yang saling mencintai karena kemaksiatan akan dimasukkan bersama ke neraka, karena seseorang akan dibangkitkan bersama dengan yang ia cintai, ia suka (dibangkitkan bersama) atau tidak".

(Kitab Zaadul Ma’ad, 4/248)

وبالله التوفيق وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم


✒️Ustadz Sofyan Chalid bin Idham Ruray, Lc حفظه الله تعالى


🌐 https://t.me/taawundakwah

===============================

Wallahu a'lam bishawab.

Silakan disebarluaskan tanpa mengubah isinya dan dengan tetap menyertakan sumber, semoga menjadi ladang amal kebaikan untuk kita. “Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya“. [HR Muslim, 3509].

Jazaakumullahu khairan.


Share:

Related Posts:


Popular Posts

Blog Archive